Kalbe akan Ekspansi Produk Nutrisi ke Luar Negeri

Nusantara Bisnis News - “Kalbe memiliki moto Bersama Sehatkan Bangsa. Melalui momen Hari Ginjal Sedunia 2024, kami akan senantiasa berkomitmen dan berkontribusi menyehatkan bangsa dengan produk yang tepat dan layanan yang optimal,” kata Liliana Susilowati Presiden Direktur PT Finusolprima Farma Internasional dalam konferensi pers yang diadakan Kalbe pada Kamis (14/3).

Kalbe sendiri memiliki dua produk nutrisi yang mendukung pasien ginjal, yaitu Nephrisol dan Nephrisol D. Nephrisol memenuhi kebutuhan gizi pasien pradialisis dengan diet rendah protein. Nephrisol D memenuhi kebutuhan gizi pasien dialisis dengan diet tinggi protein.

 Berdasarkan data Kementerian Kesehatan, prevalensi PGK di Indonesia tahun 2018 sebanyak 713.783 orang (0,38 persen). Angka ini meningkat drastis dibandingkan dengan prevalensi pada 2013, yaitu 499.800 orang (0,2 persen).

“Produk ini satu satunya di Indonesia belum
ada produk lain sejenis nutrisi tambahan untuk para penderita ginjal,” ungkap Airin.

Airin juga mengatakan pasien ginjal makin bertambah tiap tahunnya, hal tersebut bukanlah tujuan utama market produknya.

“Prospek produk Nephrisol dan Nephrisol D ini cukup baik, terbukti produk ini sudah tersebar di asia Tenggara, Kita akan mulai ekspansi ke beberapa negara di Afrika tahun ini, dan Sri lanka dan India sedang di jajaki,” ucap Airin.  

Tambahan, negara Amerika pun sedang dibidik yang mana prosesnya cukup panjang harus mencocokkan kebutuhan nutrisi yang berbeda di sana.(red)

Lebih baru Lebih lama